Rabu, 02 September 2015

Perkembangan Teknologi Robotika

Kemajuan Teknologi berkembang dengan sangat cepat terlebih pada masa globalisasi seperti sekarang ini. Salah satu perkembangan teknologi yang berkembang adalah robot.
Robot adalah sebuah mesin yang dirancang untuk melakukan tugas fisik dengan tujuan untuk meringankan tugas manusia. Biasanya robot digunakan untuk pekerjaan berat seperti pekerjaan yang berada di bidang industri tapi, belakangan ini banyak robot yang berkembang dan memasuki dunia hiburan dan rumah tangga. Pada awalnya robot yanh di ciptakan hanyalah sebuah boneka yang dapat bergerak tapi dewasa ini, robot - robot yang berkembang dapat melakukan tugas tugas yang kita kontrol atau dengan program yang biasa disebut dengan kecerdasan buatan. 

Salah satu negara yang banyak menciptakan robot adalah negara jepang. Zaman Edo merupakan awal perkebangan robot di negara ini dengan membuat boneka mekanik yang dikenal sebagai karakuri ningyo. Namun, robot mulai dikembangkan di Jepang pada tahun 1973 oleh professor ichiro. 

Adapun beberapa karya buatan jepang, seperti: 
1. Asimo adalah robot humanoid yang diciptakan oleh Honda motor company yang menyerupai seperti astronot dengan membawa backpack  yang bisa berjalan diatas dua kaki dengan kecepatan 6km/jam.
2. Actroid merupakan robot humanoid yang dibuat seperti layaknya manusia pada umumnya. Robot ini dikembangkan oleh Universitas Osaka dan diproduksi oleh Kokoro Company Ltd pada tahun 2003. Robot ini mampu mengedipkan mata, berbicara dan bernafas. 

Di Indonesia sendiri, perkembangan dunia robot ini mulai dari tahun 80-an. Pada tahun itu sudah ada kebijakan nasional dalam pengembangan riset teknologi dalam menunjang SDM Indonesia yang memiliki minat dan kemampuan untuk menguasai teknologi robot. Salah satu wujud konkretnya dengan dikembangkannya sejumlah laboratorium seperti MEPPO yang diprakasai BPPT yang berkerjasama dengan ITB, Industri strategis. Setelah dikembangkannya laboratorium perkembangan robot di Indonesia semakin meningkat, sehingga pada tahun 1990 Depdiknas melaksanakan kontes robot pertama kalinya dan pada tahun 2001 tim dari Indonesia terlah meraih prestasi yang spektakuler yaitu keluar sebagai juara pertama Asia Pacific Broadcasting (ABU) dan juga pemerintah pernah mengadakan semiloka yang berkaitan dengan pembuatan robot yang diharapkan dapat meningkatkan minat anak bangsa untuk berkarya di bidang robotika ini. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar